Ibu kota Hokkaido, Sapporo, adalah kota dengan banyak lokasi wisata menarik yang didatangi sekitar 13 juta pengunjung setiap tahunnya. Ada begitu banyak hal yang bisa dilakukan di sini, mulai dari mengunjungi objek wisata seperti Menara Jam Sapporo dan Taman Odori, mencicipi kuliner lokal di Distrik Susukino, hingga bermain salju seharian di lokasi ski dekat kota. Untuk Anda yang ingin merasakan berbagai pesona Sapporo dalam satu hari, simaklah rencana wisata ini!
*Artikel ini memuat konten iklan.
- Table of Contents
-
- Sekilas Tentang Kota Sapporo, Wajah Pulau Hokkaido
- Keunggulan Sapporo Tidak Hanya Pemandangan Kotanya Saja!
- Wisata Aktif Satu Hari di Sapporo: Pagi-Siang
- Wisata Aktif Satu Hari di Sapporo: Siang-Sore
- Wisata Aktif Satu Hari di Sapporo: Malam
- Mari Menikmati Perjalanan Aktif Satu Hari yang Memuaskan di Sapporo!
Sekilas Tentang Kota Sapporo, Wajah Pulau Hokkaido
Sapporo adalah salah satu kota unggulan di Jepang dengan jumlah penduduk mencapai 2 juta orang. Kota ini merupakan pusat politik, ekonomi, dan kebudayaan Hokkaido. Di sini bisa dilihat juga gabungan dua unsur yang berbeda, yaitu fasilitas perkotaan yang lengkap dan suasana alam yang masih kental di pinggiran kotanya.
Dengan mendengar nama Hokkaido, Anda tentunya akan langsung membayangkan hamparan salju. Di wilayah ini, salju turun mulai dari awal bulan November setiap tahunnya. Bahkan, seluruh kota masih diselimuti salju hingga pertengahan Maret. Di musim dingin, perbedaan suhu di luar dan di dalam ruangan akan sangat berbeda, kenakanlah baju berlapis agar bisa menyesuaikan saat berkunjung. Untuk menghadapi jalanan beku, siapkan juga sepatu dengan alas beralur tebal atau sepatu bot salju.
Bandara New Chitose yang merupakan gerbang masuk Sapporo tidak hanya memfasilitasi penerbangan langsung dari Korea Selatan, Taiwan, Tiongkok, dan berbagai negara di Asia, tetapi juga dari kota-kota utama di Jepang. Dari bandara ini Anda juga bisa menaiki kereta ekspres menuju Stasiun Sapporo, stasiun utama yang terhubung ke banyak area lain di Hokkaido. Selain itu, pada tahun 2030 jalur shinkansen, kereta cepat Hokkaido juga direncanakan akan tersambung hingga ke stasiun ini.
Keunggulan Sapporo Tidak Hanya Pemandangan Kotanya Saja!
Sapporo memiliki berbagai objek wisata terkenal seperti menara jam tertua di Jepang, Taman Odori dengan Menara TV Sapporo di dalamnya, dan Universitas Hokkaido yang dipenuhi bangunan bergaya retro di seluruh sudutnya. Belakangan ini, banyak juga objek wisata baru yang menambah panjang daftar lokasi yang wajib dikunjungi di Sapporo, seperti akuarium kota dan distrik belanja Susukino. Kebanyakan objek wisata ini bisa dicapai dengan berjalan kaki dari Stasiun Sapporo. Bila ingin pergi ke pinggiran kota, Anda juga bisa menaiki kereta bawah tanah, trem, dan transportasi umum lainnya. Praktis, bukan?
Untuk Anda yang ingin bermain salju di Hokkaido, simaklah informasi berikut ini!
Kebanyakan orang mengasosiasikan ski Hokkaido dengan lokasi-lokasi yang jauh dari Sapporo, seperti Niseko atau Rusutsu. Akan tetapi, sebenarnya ada beberapa lokasi ski yang bisa dicapai hanya dengan naik mobil selama 30 menit hingga 1 jam dari pusat Kota Sapporo. Semua fasilitas ski ini juga menyewakan peralatan ski, sehingga Anda bisa datang dengan persiapan minim sekalipun. Lebih menariknya lagi, di sini juga tersedia resor-resor untuk pengunjung yang ingin menginap lebih lama dan menikmati salju dengan lebih santai!
Wisata Aktif Satu Hari di Sapporo: Pagi-Siang
Di Sapporo, Anda bisa mencoba berbagai kegiatan menarik, mulai dari mengunjungi objek wisata terkenal, bermain di tengah musim dingin bersalju di Hokkaido, hingga menikmati kuliner lokal khas Sapporo. Bila direncanakan dengan matang, Anda hanya butuh sehari penuh untuk mencoba semuanya! Bagaimana kalau kita mengawali hari yang aktif ini dengan wisata salju? Mari simak 6 lokasi ski yang bisa diakses dengan mudah dari jantung Kota Sapporo berikut ini!
1. Resor Ski Sapporo Kokusai
Resor Ski Sapporo Kokusai, tempat ski berjarak 60 menit naik mobil dari jantung Kota Sapporo, adalah lokasi terkenal dengan lereng ski luas dan salju lembut terbaik di Hokkaido. Di sini Anda bisa mencoba 7 jalur ski berbeda, mulai dari jalur pemula seluas 100 meter yang aman untuk keluarga hingga jalur khusus profesional. Selain itu, tempat ini juga menyediakan papan seluncur dengan tongkat kemudi yang bisa Anda temukan di area “Snow Playground ”. Setelah itu, Anda bisa beristirahat sejenak di kafe di gunung berketinggian 1.100 meter sambil menikmati minuman hangat dan pemandangan bersalju yang indah. Dengan 30 menit naik mobil dari sini, Anda juga bisa mengunjungi Jozakei Onsen , salah satu pemandian air panas terkenal di Hokkaido!
-
Resor Ski Sapporo Kokusai札幌国際スキー場
- Address 937 Banchisaki, Jozankei, Minami-ku, Sapporo-shi 061-2301
- Phone Number 011-598-4511
2. Sapporo Teine
Sapporo Teine hanya berjarak 40 menit naik mobil dari jantung kota Sapporo. Tempat ski di Gunung Teine ini dibangun di arena pertandingan yang digunakan pada Olimpiade Sapporo tahun 1972 silam. Di sini Anda akan menemukan trek impian para pecinta ski, yaitu slalom raksasa untuk pria dan wanita yang pernah digunakan sebagai jalur olimpiade. Masih ada 15 trek lain yang tersedia di sini, misalnya trek yang memungkinkan Anda untuk melihat pemandangan kota dari atas atau trek lereng curam yang langsung mengarah ke Teluk Ishikari. Tidak heran Sapporo Teine dikenal sebagai tempat ski terbesar di pinggiran Kota Sapporo. Bagi Anda yang membawa anak-anak, jangan lupa untuk mampir juga ke Dinosaur Kids Park , spot populer untuk bermain papan seluncur dan snow tube (ban seluncur salju)!
-
Sapporo Teineサッポロテイネ
- Address Teine-hon-cho 593, Teine-ku, Sapporo-shi 006-0029
- Phone Number 011-682-6000
3. Sapporo Bankei Ski Area
Anda bisa mencapai Sapporo Bankei Ski Area hanya dengan naik mobil 20 menit dari pusat Kota Sapporo. Selain dikenal dengan lereng landainya yang cocok untuk keluarga, di sini Anda juga bisa mencoba mogul course bersertifikat FIS (Federasi Ski Internasional) yang pernah digunakan di Asian Winter Games 2017. Bagi Anda yang baru pertama kali bermain di gunung bersalju, mari mengunjungi WAK WAK SNOW LAND . Di sini Anda bisa bermain snowboard, snow tube, dan mencoba trek mini yang cocok untuk pemain ski dan seluncur salju permula.
-
Sapporo Bankei Ski Areaさっぽろばんけいスキー場
- Address 410 Bankei, Chuo-ku, Sapporo-shi, Hokkaido 064-0945
- Phone Number 011-641-0071
4. Resor Ski Gunung Moiwa Sapporo
Resor Ski Gunung Moiwa Sapporo hanya berjarak 30 menit naik mobil dari jantung Kota Sapporo. Resor ini terletak di Gunung Moiwa, gunung berketinggian 591 meter yang berada di dekat pusat Kota Sapporo. Tempat ini merupakan lereng khusus ski yang jarang ada di Hokkaido. Ada 10 variasi trek yang bisa Anda coba di sini. Di dekat lereng landai untuk keluarga, Anda akan menemukan Nakayoshi Hiroba (Plaza Nakayoshi), tempat bermain seluncur dan salju yang populer di kalangan pemain ski orang tua-anak. Kebanyakan trek ski di tempat ini dilengkapi dengan pencahayaan sehingga Anda bisa menikmati sensasi bermain ski sambil melihat keindahan langit malam.
-
Resor Ski Gunung Moiwa Sapporo札幌藻岩山スキー場
- Address Moiwashita 1991, Minami-ku, Sapporo-shi, 005-0040
- Phone Number 011-581-0914
5. Takino Snow World
Takino Snow World bisa dicapai dengan 40 menit naik mobil dari jantung Kota Sapporo. Dari musim semi hingga gugur, Takino Suzuran Hillside Park menawarkan keindahan pemandangan aneka bunga, sementara di musim dingin taman ini dibuka sebagai spot untuk menikmati salju dan alam. Selain lereng landai yang cocok untuk pemain ski pemula, Anda juga bisa mencoba seluncuran ban dengan jalur sepanjang 200 meter, mendaki gunung salju dengan sepatu salju, dan masih banyak lagi. Bila sempat mampir ke Takino no Mori Zone , mungkin Anda juga akan melihat tupai Ezo, rusa Ezo, dan flora-fauna menarik lainnya!
-
Takino Snow World滝野スノーワールド
- Address 247 Banchi, Takino, Minami-ku, Sapporo-shi 005-0862
- Phone Number 011-592-3333
6. Fu's Snow Area
Tempat ski Fu's Snow Area ini bisa dicapai dengan 30 menit naik mobil dari tengah Kota Sapporo. Daya tarik tempat ini terletak di variasi trek skinya yang bisa dinikmati pemula maupun profesional. Tidak hanya ski saja, tempat ini juga memiliki lapangan seluncur salju yang jarang ada di Jepang. Selain itu, Fu's Snow Area juga menawarkan kelas latihan seluncur selama musim dingin!
-
Fu's Snow Area (Fasilitas Olahraga Outdoor Distrik Fujino, Kota Sapporo)フッズ・スノーエリア(札幌市藤野野外スポーツ交流施設)
- Address 473-1 Fujino, Minami-ku, Sapporo-shi 061-2271
- Phone Number 011-591-8111
Wisata Aktif Satu Hari di Sapporo: Siang-Sore
Setelah menghabiskan pagi dengan bermain salju, mari mengisi siang dengan berkeliling kota. Berhubung jarak antara lokasi ski dengan kota cukup dekat, tentunya waktu untuk jalan-jalan pun masih cukup panjang!
Salah satu objek wisata populer yang wajib Anda datangi adalah distrik perbelanjaan yang merepresentasikan Hokkaido, Arkade Perbelanjaan Tanukikoji. Arkade berusia lebih dari 145 tahun yang sudah berdiri sejak zaman Meiji ini juga dikenal sebagai salah satu distrik perbelanjaan tertua di Hokkaido. Tempat ini berisi 200 toko yang membentang seluas 900 meter dari timur ke barat dan sepenuhnya tertutup atap. Berkat itu, pengunjung bisa berbelanja di tengah hujan maupun salju tanpa perlu memakai payung. Jenis tokonya yang beragam dan kuliner lokalnya yang menarik dijamin akan memuaskan hati Anda!
Wisata kebudayaan Jepang juga tidak kalah menariknya. Di tengah Kota Sapporo, Anda akan menemukan persewaan kimono lengkap dengan salon untuk jasa riasnya. Anda bisa mencoba mengunjungi Kuil Hokkaido sambil berkimono atau mengikuti upacara minum teh untuk mencicipi teh hijau dan wagashi (kue tradisional Jepang). Pengalaman mencoba kebudayaan Jepang ini tentunya akan menjadi kenangan yang tak terlupakan!
Wisata Aktif Satu Hari di Sapporo: Malam
Penghujung hari sudah dekat. Untuk menutup hari dengan kepuasan maksimal, mari mencicipi kuliner khas Sapporo! Sebagai kota pusat logistik Hokkaido, aneka bahan segar seperti boga bahari, sayuran, dan buah-buahan pun terkumpul di sini. Dari begitu banyak pilihan yang ada, berikut adalah beberapa pengalaman kuliner menarik yang wajib Anda coba!
1. Jingisukan
Jingisukan, ejaan bahasa Jepang untuk “Genghis Khan”, adalah hidangan lokal khas Hokkaido. Hidangan yang dimasak di pemanggang khusus dengan tonjolan berbentuk gunung di bagian tengahnya ini terdiri atas daging domba atau mutton (domba muda), kecambah, bawang bombai, dan berbagai sayuran lainnya. Di Sapporo Anda akan menemukan banyak restoran khusus Jingisukan dengan saus dan teknik panggangnya masing-masing.
2. Ramen
Sapporo adalah tempat lahirnya ramen miso. Secara tradisional, ramen berkuah miso ini diisi dengan mi pipih berukuran sedang, kecambah, dan bawang bombai. Bagi para pencinta ramen, Ganso Sapporo Ramen Yokocho adalah tempat yang tidak boleh dilewatkan. Setiap kedai di gang terkenal ini memiliki rasa khasnya masing-masing. Mari bandingkan rasa ramen dari semua kedai dan temukan ramen favorit Anda!
3. Bar
Di distrik perbelanjaan nomor satu Sapporo, Susukino, Anda akan menemukan banyak bar autentik dengan suasana dewasa. Pengalaman yang ditawarkan pun unik dan beragam, mulai dari minum sake sambil menikmati pemandangan malam hingga bar yang menyediakan hidangan penutup orisinal. Mari menghabiskan malam yang tenang sambil meneguk segelas minuman!
4. Parfait
Setelah puas makan enak dan minum sake, mari menutup hari dengan“shimeparfait”. Shimeparfait, atau menikmati parfait sebagai hidangan penutup (shime) adalah budaya kuliner Sapporo yang juga menjadi tren di wilayah lain. Es krim lembut dari susu sapi segar yang baru diperah dipadukan dengan buah-buah musiman, menjadikan parfait ini makanan penutup yang cantik untuk difoto. Anda bisa menemukan hidangan manis ini di restoran khusus parfait, izakaya (kedai tradisional Jepang), bar, dan berbagai toko lainnya.
Mari Menikmati Perjalanan Aktif Satu Hari yang Memuaskan di Sapporo!
Sapporo menawarkan berbagai tujuan wisata yang menarik. Mulai dari ski dan snowboarding, jalan-jalan melihat tempat wisata dan mencoba budaya Jepang, hingga menikmati kuliner lezat di distrik perbelanjaan, semua bisa dilakukan di sini. Untuk bisa menikmati liburan di kota yang menawan ini secara maksimal, bagaimana kalau Anda mencoba rencana perjalanan yang ditampilkan di artikel ini? Mari menembus dinginnya cuaca dan menikmati keindahan musim dingin di Sapporo!
*Disponsori oleh Program Konten Pariwisata Bernilai Tambah Tinggi Kota Sapporo Tahun 2023.
- Area
- Kategori
-
Sponsor Content Wajib Dilihat
*Prices and options mentioned are subject to change.
*Unless stated otherwise, all prices include tax.