
Di antara banyak masakan luar negeri, masakan Italia dan masakan Prancis merupakan masakan yang dengan cepat menjadi populer di Jepang. Masakan Italia juga menjadi populer sebagai masakan rumahan dan mudah diterima. Sedangkan masakan Prancis masih kuat citranya sebagai hidangan lengkap yang mewah.
Sejarah Masakan Italia dan Prancis di Jepang

Masakan Italia sangat populer di Jepang sejak paruh akhir tahun 1980-an. Pada saat itu terdapat banyak restoran masakan Italia yang buka. Setelah itu masakan Italia menjadi masakan yang dekat dengan orang Jepang. Anda akan mudah menemukan restoran masakan Italia ketika berjalan-jalan di kota. Sementara masakan Prancis menjadi populer karena semakin banyaknya koki orang Jepang sejak sekitar tahun 1960. Berbeda dengan masakan Italia, masakan Prancis dikenal oleh orang Jepang sebagai masakan mewah. Namun akhir-akhir ini semakin banyak restoran masakan Prancis yang dapat dinikmati dengan harga terjangkau.
Menu Standar di Jepang

Masakan Italia yang populer adalah spageti. Spageti merupakan salah satu jenis pasta. Namun di Jepang spageti sangat populer sehingga pasta selalu diasosiasikan dengan spageti. Menu spageti khas Jepang yang menggunakan telur ikan kod atau jamur dengan bumbu shoyu (kecap asin) juga populer di Jepang. Sementara untuk masakan Prancis, menu yang populer adalah saute foie gras. Orang Jepang mengenal foie gras sebagai bahan makanan mewah dan mereka ingin memakannya sebagai masakan Prancis.
Cara Menikmatinya di Jepang

Restoran masakan Italia ada di kota mana pun. Ada restoran yang menghidangkan seluruh menu masakan Italia dan ada juga restoran khusus spageti atau piza. Ada banyak restoran khusus spageti yang terkenal di Shinjuku atau Ebisu di Tokyo. Sementara masakan Prancis banyak dihidangkan di restoran mewah. Restoran yang mendapatkan penilaian tertinggi dalam sebuah buku pedoman restoran internasional pun ada di Ebisu dan Kita-Shinagawa. Akhir-akhir ini juga semakin banyak restoran masakan Prancis yang dapat dinikmati dengan harga yang relatif murah.
*Prices and options mentioned are subject to change.
*Unless stated otherwise, all prices include tax.
Recommended places for you
-
QUATROShijokarasuma
Italian Food
Gion, Kawaramachi, Kiyomizu-dera Temple
-
Di verde s-palSendai
Italian Food
Sendai And Matsushima
-
Menu
Twelve On The Park
Italian Food
Shibuya
-
Casita
Italian Food
Harajuku
-
5(five) Fuaibukitashinchi
Italian Food
Umeda, Osaka Station, Kitashinchi
-
REST3art
Italian Food
Ikebukuro
-
Barang-Barang Praktis yang Perlu Dibawa Saat Berwisata ke Jepang
-
Delapan Kebiasaan di Jepang yang Menarik untuk Diketahui
-
Cara Pintar Menggunakan Hotel Kapsul
-
3.000 Jenis Flora dan Fauna Hidup!? Mengitari Hutan Meiji Jingu
-
5 Cara untuk Menikmati Ropponggi Hills
-
Kapan Waktu Yang Tepat Untuk Berbelanja di Jepang?! Pengenalan Berbagai Informasi Belanja