HOME Pemandangan Malam
Pemandangan Malam

Pemandangan Malam

Last updated: 12 April 2017

Orang Jepang sangat menyukai pemandangan malam. Di sini akan diperkenalkan cara menikmati pemandangan malam tersebut.

Melihat Pemandangan Malam dari Atas Gunung

Melihat Pemandangan Malam dari Atas Gunung

Hakodate yang terletak di Pulau Hokkaido merupakan lokasi melihat pemandangan malam yang populer. Untuk menikmati keindahan pemandangan tersebut, gunakan kereta gantung atau ropeway menuju Gunung Hakodate yang memiliki ketinggian 334 meter. Pada bulan Juni sampai Desember, terlihat lampu-lampu penerangan untuk menarik perhatian ikan dari kapal pemancing cumi-cumi. Sementara pada musim dingin, salju dan pertunjukan iluminasi atau lampu hiasnya indah. Selain Hakodate, lokasi melihat pemandangan malam yang populer ada di setiap daerah, misalkan Gunung Inasayama di Nagasaki dan Gunung Rokko di Hyogo.

Melihat Pemandangan Malam dari Atas Air

Melihat Pemandangan Malam dari Atas Air

Saat ini, tur melihat pemandangan kawasan pabrik di malam hari dari atas kapal sedang populer. Anda dapat menikmati pemandangan malam di kawasan pabrik yang berbeda suasananya dengan saat siang hari.

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Pergi Melihat Pemandangan Malam

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Pergi Melihat Pemandangan Malam

Jangan lupa membawa perlengkapan pencegah dingin saat pergi melihat pemandangan malam dari puncak gunung atau kapal karena kadang terdapat perbedaan suhu yang jauh antara siang dan malam hari.

Demam Menikmati Pemandangan Malam

Demam Menikmati Pemandangan Malam

Pada tahun 2004, terbentuk sebuah organisasi bernama Yakei-isan Secretariat yang didirikan oleh orang-orang yang mencintai pemandangan malam. Organisasi ini mempromosikan pemandangan malam sebagai sebuah potensi wisata.

*This information is from the time of this article's publication.
*Prices and options mentioned are subject to change.
*Unless stated otherwise, all prices include tax.

Bagikan artikel ini.

Cari