HOME Oleh-Oleh yang Ingin Dibeli ~Versi Makanan Ringan~
Oleh-Oleh yang Ingin Dibeli ~Versi Makanan Ringan~

Oleh-Oleh yang Ingin Dibeli ~Versi Makanan Ringan~

Last updated: 8 Februari 2018

Makanan ringan Jepang, baik penampilan maupun rasanya, semuanya berkualitas tinggi. Di antara banyak makanan ringan, berikut ini akan diperkenalkan makanan ringan Jepang yang disukai oleh anak kecil maupun orang dewasa. Karena dapat dibeli di Stasiun Tokyo atau minimarket, makanan ringan sangat mudah dicari untuk dijadikan oleh-oleh.

Kit Kat Rasa Matcha

Kit Kat Rasa Matcha

Kit Kat yang populer di dunia ini adalah makanan ringan berbentuk batang yang dibentuk dari wafer yang ditumpuk kemudian dilapisi dengan coklat. Di Jepang, terdapat rasa khusus Jepang, yaitu rasa matcha. Produk ini dikenal dengan "Kit Kat Mini Matcha, Rasa Manis Cita Rasa Dewasa". Daun teh jenis "Uji Gyokuro" dari ladang teh di Uji, Kyoto, dicampurkan ke dalam adonannya sehingga Anda dapat menikmati rasa dan wangi matcha. Dapat dibeli di minimarket, supermarket, dan sebagainya. Isi 12 biji, harganya 500 JPY.

Tokyo Banana

Tokyo Banana

Tokyo Banana merupakan produk oleh-oleh Tokyo yang bentuknya imut seperti pisang dan dikenal oleh semua orang. Kue sponge yang empuk membungkus krim custard pisang yang melimpah. Silakan coba juga rasa coklat pisang dan rasa karamel pisang. Tokyo banana yang memiliki pola hati atau bunga pada kuenya juga cukup populer. Selain Stasiun Tokyo, Stasiun Shinagawa, Stasiun Ueno, Stasiun Shinjuku, dan sebagainya, Tokyo Banana juga dijual di Bandara Haneda, Bandara Narita, dan sebagainya.

Koala's March

Koala's March

Produk yang sudah lama dijual oleh perusahaan makanan ringan, Lotte. Terdapat adonan cokelat dalam biskuit berbentuk koala. Terdapat berbagai macam gambar koala pada biskuitnya, seperti koala yang sedang memanjat, koala yang sedang tidur, bayi koala, dan lain-lain. Makanan ringan populer yang disukai orang dari berbagai usia ini dapat dibeli di minimarket, supermarket, dan sebagainya.

Yuki no Yado

Yuki no Yado

Makanan ringan Jepang yang terus dicintai sejak penjualannya pada tahun 1977. Di atas senbei asin (camilan yang dipanggang dan terbuat dari beras), dituangkan gula cair kental, sehingga menghasilkan harmoni rasa asin dan manis yang lezat tak terkirakan. Senbei yang dipanggang hingga kecoklatan itu disiram gula cair, sehingga terlihat persis seperti salju (yuki). Gula carinya terasa lembut karena dicampur dengan krim segar dari Hokkaido. Dapat dibeli di supermarket, toko obat, dan sebagainya.

Kaki no Tane buatan Kameda, Rasa Wasabi

Kaki no Tane buatan Kameda, Rasa Wasabi

Makanan ringan arare (makanan ringan panggang yang terbuat dari beras) yang bentuknya seperti biji buah kesemek (kaki no tane). Rasanya sedikit pedas karena dibumbui dengan kecap asin dan cabai. Di dalam bungkusannya juga terdapat kacang yang rasanya lembut dan sangat cocok dengan kaki no tane. Pada rasa wasabi, digunakan bubuk wasabi sehingga Anda dapat menikmati rasa seperti rasa wasabi yang sesungguhnya. Cocok juga dijadikan teman saat minum sake.

*This information is from the time of this article's publication.
*Prices and options mentioned are subject to change.
*Unless stated otherwise, all prices include tax.

Bagikan artikel ini.

Cari